Sriwijaya FC Hadapi Pusamania di Semi Final PGK
Sriwijaya FC akhirnya harus puas sebagai runner up Grup B, dengan
koleksi 6 poin dari tiga pertandingan. Setelah dilaga terakhir takluk
atas Persebaya dengan skor 2-0, Rabu (28/02) malam di Stadion Batakan,
Balikpapan.
Atas hasil ini, Laskar Wong Kito akan menghadapi Pusamania Borneo FC,
yang merupakan pemuncak Grup A di pertandingan semi final Piala
Gubernur Kalimantan Timur (PGK) II 2018, Jum'at (02/03) di Stadion
Segiri, Samarinda.
Sementara Persebaya yang menjadi pemuncak Grup B dengan raihan poin
8, akan berhadapan dengan Arema FC sebagai runner up A di stadion yang
sama.